Wednesday, January 6, 2016

KECEWA DI TANJUNG BIRA, TERPUKAU DI APPARALANG

Apparalang Beach. Raja Ampatnya Sulawesi Selatan ?

Kalau kita ke Bulukumba, belum sempurna kalau tidak ke Pantai Tanjung Bira. Hanya sejam lebih waktu tempuh dari Kota Bulukumba ke Tanjung Bira. Ngak ada macet. Lumayan Deket sih. Tapi jarak ke Bulukumba dari Makassar yang lumayan jauh. Sekitar 4 jam kalau ngak macet. Itupun kalau naik mobil rental. Kalau naik bus umum, mungkin waktu tempuh bisa lebih lama lagi. Bayaran masuk ke lokasi Pantai Tanjung Bira saya lupa tanya. Soalnya waktu itu gratis. Teman yang antar saya ke Tanjung Bira, orang Pemkab. Bulukumba. Jadi dikasih tiket gratis.

Sewaktu saya tiba di Tanjung Bira, matahari terik banget. Cuaca sangat cerah di Tanjung Bira. Harusnya saya dapat view yang sempurna. Tapi harus jujur saya katakan saya kecewa. Saya pernah googling di internet, saya lihat gambar-gambar Pantai Tanjung Bira, sangat cantik. Silakan googling sendiri kalau ngak percaya. Perpaduan Air laut yang jernih hijau kebiruan dengan formasi batu karang yang di atasnya ada cottage-cottage, memang indah sempurna. Tapi pas saya ke sana keindahan itu ngak ada. Pantainya kumuh. Kotor dan kurang terawat. Mohon maaf ini hanya pandangan saya saja.

Sebenarnya kalau dikatakan pantainya ngak indah, ngak juga sih. Hanya ekspektasi saya yang terlalu berlebih, terlalu percaya dengan gambar di internet. Jadi kecewa karena keindahannya ngak seperti di internet. itu saja. Satu lagi yang bikin rusak pemandangan Pantai Tanjung Bira, terlalu banyak warung-warung penjual makanan di pinggir pantai di atas karang yang kurang tertata rapi. Belum lagi banyak sampah laut yang berserakan di pasir putih.


Gambar pantai Tanjung Bira ini kalau di googling pasti gambarnya sangat indah. Tapi waktu saya ke sana. hanya ini gambar yang didapat..hehe.
Pengunjung menikmati teriknya matahari di pantai Tanjung Bira

Batu karang, pasir putih dan birunya laut di pantai Tanjung Bira.

Pantainya landai.

Narsis di terik matahari di Pantai Tanjung Bira.

Deretan warung-warung yang kurang menarik. agak kumuh dan kotor

Anjungan Pantai Tanjung Bira.

Kecewa dengan Pantai Tanjung Bira. Saya berburu keindahan pantai yang lain, masih di Kabupaten Bulukumba, yang sedang kekinian. Pantai Apparalang. Pantai yang baru naik daun. Katanya keindahannya mirip Raja Ampat di Papua. Jarak Tanjung Bira – Apparalang ngak jauh-jauh amat. Setengah jam sudah sampai. Kalau pakai mobil sewaan tentunya. Kalau naik kendaraan umum ngak tahu juga. Katanya sih ngak ada kendaraan umum dari Tanjung Bira ke Apparalang.

Jalan sepanjang Tanjung Bira – Apparalang terbilang bagus. Aspal mulus. Hanya memang agak sempit. Tapi ngak masalah sih, walaupun sempit tapi memang kosong dan jarang kendaraan melintasi jalan itu. Sepanjang jalan, pemandangan khas banget, pohon-pohonan yang kerdil. Pengaruh solum tanah yang tipis karena di situ bukan tanah berbatu tapi batu karang bertanah. Pohon jambu mete mendominasi.

Dari jalan aspal, masih perlu menempuh jalan batu karang sepanjang 2 km menurun ke arah pantai. Beberapa jalan batu karang sudah dicor beton. Kelihatannya jalan ini baru dibuka. Membelah hutan berpohon kerdil-kerdil yang rapat. Masuk ke lokasi pantai Apparalang, kita harus bayar. Hanya Rp.5000,-/kendaraan. Sangat Murah. Di pinggir pantai ada lahan parkir yang cukup luas dan banyak warung-warung penjual makanan dan oleh-oleh. Warung-warung memang belum terata dengan baik. Tapi kebersihan cukup terjaga.

Apparalang bukan pantai berpasir putih. Tapi tebing karang yang sangat dalam di sepanjang bibir pantai. Tebing karang setinggi 50 meter lebih. Menyeramkan. Tapi indah banget. Unik dan keren. Air lautnya super jernih, biru kehijauan. Dasar lautnya kelihatan dengan jelas. Ada tangga dan balkon yang dibuat khusus untuk pengunjung. Memudahkan pengunjung menikmati keindahan formasi batuan karang sejauh mata memandang. Keren, membuat saya terpukau. Walaupun mungkin keindahan Apparalang belum bisa dibandingkan dengan kepulauan di Raja Ampat. Barangkali ya soalnya saya juga belum pernah ke Raja Ampat. Semoga suatu saat bisa ke sana. Aamiin




Tebing karang sepanjang pantai Apparalang. Pemandangan yang eksotik

Balkon sederhana untuk para pengunjung menikmati pemandangan.

Tempat parkir lumayan rapi, baru dibuat oleh Pemerintah Daerah

Pos masuk dan konter tiket. Masih sederhana

Jalan masuk ke pantai Apparalang, sempit hanya cukup 1 mobil.

Jalan aspal yang sempit dan mulus jalur Tanjung Bira-Apparalang.


Ngeri-ngeri sedap duduk di balkon yang cukup tinggi. Takut kecebur.


Balkon sisi selatan. 

Sisi selatan pantai yang ngak kalah eksotik.

Jernihnya air laut. Pengen nyebur ke pantai tapi takut..hehe

Bersukur dapat mengunjungi pantai Apparalang yang sedang kekinian. Mudah-mudahan pantai ini semakin lama semakin banyak pengunjungnya dan dikelola secara profesional serta melibatkan masyarakat setempat.
Selain pantai, ada yang menarik di Kabupaten Bulukumba, yaitu kehidupan adat masyarakat Adat Ammatoa Kajang. Tulisan menyusul. Insha Allah.

18 comments:

  1. Replies
    1. sama Pak Lim, saya juga lama tidak nengok blog sendiri. Blog kawan-kawan juga lama ngak saya tengok.

      Delete
  2. Selamat Tahun Baru Mas Gunadi... Semoga bertambah rezekinya... biar dapat jalan-jalan lebih jauh lagi...

    ReplyDelete
  3. Destinasi impian saya ini Mas Gunadi..saban tahu punya keinginan ke sini tapi nggak juga sampe2 hehehe

    ReplyDelete
    Replies
    1. Banyak tempat menarik di Sulawesi Selatan. Jarak yang jauh dan ongkos yang mahal, memang jadi hambatan utama, Mbak Zilla. Jangan lupa ke Toraja kalau ke Sulawesi Selatan, rasakan aura mistiknya. Saya juga belum ke Toraja. mudah-mudahan dalam waktu dekat.

      Delete
  4. Wah dapat dua tempat yang sama-sama indah, mas. Satu sudah sangat terkenal dan satunya belum begitu terkenal dengan pemandangan yang berpeda (pasari dan tebing). :-D

    ReplyDelete
    Replies
    1. Yang sudah terkenal mengecewakan Mas Rullah. Yang lagi kekinian cukup memukau..hehe.

      Delete
  5. Wah, Tanjung Bira udah berubah banget gini ya. Air launya gak buiru banget dan pasirnya gak seputih dulu. Kalau Apparalang emang masih lumayan keren sih, soalnya ke sononya juga lumayan agak jauh. Mungkin karena Tanjung Bira udah terlalu turisty banget kayaknya :'(

    ReplyDelete
  6. Den pernah ke Tanjung Bira.. Pantainya putih dan pinggir air lautnya bergradiasi tiga warna. Cantik. Senang den berkunjung ke sana. Cuma eateries di situ terbatas dan warung-warung yang ada tidak terencana dengan baik. Tebing Apparalang pula kempunan mahu ke situ, gara2 ngak ada angkutan ke sana..

    ReplyDelete
  7. wahh pemandangannya indah sekali..

    ReplyDelete