Friday, February 26, 2016

Liburan KL 2016 : KLIA2 – Hotel Prescott KL Sentral

Menunggu take off di Terminal 3 Bandara Soetta.


Tanggal 29 Januari kemarin saya bareng istri dan anak-anak jalan-jalan ke KL. Ini bukan pertama kali bagi saya dan istri wisata ke KL. Tapi bagi anak-anak, ini pertama kali mereka wisata ke KL sekaligus wisata pertama kali mereka ke Luar Negeri. Alhamdulillah anak-anak sangat gembira berwisata di KL. Tiket ke KL ini saya beli hampir setahun lalu, dapat tiket promo air asia lumayan murah. 2,4jt PP untuk 5 orang belum termasuk airport tax 750.000,-. Kalo dengan airport tax, jadinya total Rp3.150.000,- atau jatuhnya Rp630.000,-/orang PP.


Wednesday, February 3, 2016

Mengunjungi Museum HAKA di Taman Mini Indonesia Indah (TMII)


Komplek Taman Budaya Tionghoa, TMII.


Kembali ke edisi jalan-jalan sederhana dengan keluarga.
Kali ini saya jalan-jalan ke TMII, salah satu tempat wisata alternatif buat keluarga yang masih dalam hitungan murah meriah. Tiket masuk ke TMII hanya Rp10.000,- per orang dan untuk tiket parkir mobil Rp10.000,- per mobil. Lebih murah dari tiket masuk ke Kebun Raya Bogor. Harga tiket segitu ngak all in ya. Untuk naik kereta gantung, kereta monorel, wahana mainan anak, Nonton film 3D di Keong Mas Theater, dan wahana-wahana lainnya harus bayar lagi. Termasuk kalau mau masuk ke museum-museum yang banyak jumlahnya, beberapa harus bayar lagi.